Beranda Halmahera Barat Galang Dana untuk Rohingya Mahasiswa Desak Presiden Usir Duta Besar Myanmar

Galang Dana untuk Rohingya Mahasiswa Desak Presiden Usir Duta Besar Myanmar

662
0

Gamalamanews.com – JAILOLO, Aliansi Himpunan Mahasiswa, Gerakan Pemuda Kristen Indonesia (GAMKI), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), Pemuda Pancasila (PP), Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Persia Sekolah Tinggi Pendidikan Kewirausaan ( HMI STPK) Banau, dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), menggelar aksi galang dana untuk Rohingya.

Aksi yang bermula dari Desa Acango dengan berjalan kaki sampai ke pertigaan Desa Gufasa Kecamatan Jailolo dengan membawa dus yang bertuliskan sumbangan Rohingya pada selasa (12/9/2017).

Dalam orasi singkat salah satu masa aksi Fahmi  mengatakan Rohingya-Myianmar adalah tragedi kemanusiaan yang tidak bisa dibiarkan.

Tindakan Pemerintah Myanmar membunuh, membakar dan mengusir Etnis Rohingya dari tanah Rakhine adalah bentuk genosida.

Dengan itu sebagai bagian dari warga dunia, tentunya pemuda dan masyarakat Halmahera
Barat sangat mengecam keras atas tindakan fasis tersebut dengan sikap.

“Kami mengutuk keras tindakan keji dan biadab yang dilakukan oleh Myanmar atas Etnis Rohingya.

Kami Mendesak kepada Pemerintah Republik Indonesia untuk segera mengusir Duta Besar Myanmar keluar dari Indonesia.

Kami juga mendesak kepada Pemerintah Republik Indonesia untuk mengeluarkan Myamar dari keanggotaan Asean dan memutuskan hubungan diplomatik dengan negara tersebut, serta status Kewarganegaraan Rohingya harus diparmanenkan sebagai bagian dari warga negara Myanmar yang dilindungi dan dihormati oleh Myanmar”.

Disela-sela demonstrasi massa menyerukan agar masyarakat Indonesia menjaga persatuan dan kesatuan sebagai anak bangsa untuk Indonesia yang aman dan damai. (UK)