Beranda Maluku Utara DPRD DKI Jakarta Kuker Di Morotai

DPRD DKI Jakarta Kuker Di Morotai

557
0

MOROTAI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Kamis (19/7), melakukan kunjungan kerja (Kuker) di Kabupaten Pulau Morotai, dan dilanjutkan tatap muka Bupati pulau Morotai beserta jajaran Pemda Morotai dengan pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta.

Dalam acara tatap muka tersebut dihadiri oleh Bupati Benny Laos, Wakil Bupati Morotai, Asrun Padoma, Ketua DPRD Morotai Fahri Hairuddin, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Ferial Sofyan, serta anggotanya, Hi Luki P Sastra Wijaya, Hj Neneng Hasanah, Jamaludin Lamanda, kemudian Danramil 1508-05/Daruba Mayor Inf Mulhaman, mewakili Danlaud Morotai, Letda Laut (K) Dr Galih, para staf ahli dan sejumlah pimpinan SKPD.

Bupati Morotai dalam sambutan menyatakan, selamat datang kepada Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dan rombongan di wilayah Pulau Morotai.

”Kami mengharapkan teman-teman DPRD DKI Jakarta dapat berbagi informasi pmbangunan dengan Pemda dan DPRD morotai, karena pembanguan Pulau Morotai sangat diperhatikan oleh pemerintah pusat mengingat Morotai merupakan daerah terdepan. Semoga dengan kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi pembangunan Pulau Morotai dan DKI Jakarta,” harap Bupati.

Sementara, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Hi Ferial Sofyan, mengungkapkan, Kedatangan kami ke Morotai dalam rangka kerjasama dan studi banding serta ingin melihat kondisi wilayah wisata laut di Pulau Morotai. Karena sebelumnya kami juga telah melakukan kunjungan ke Raja Ampat yang memiliki potensi wisata laut yang luar biasa.

”DKI jakarta juga memiliki laut yang cukup luas namun potensi laut kita sedikit berbeda dengan laut di Morotai. Olehnya itu, Semoga dengan kunjungan kami ini dapat bermanfaat bagi pembangunan di wilayah provinsi Maluku Utara dan Pulau Morotai.(Cal)