Beranda Maluku Utara Wali Kota Ternate Kembali Lantik Penjabat Eselon II dan III

Wali Kota Ternate Kembali Lantik Penjabat Eselon II dan III

1497
0
Suasana pelantikan.

TERNATE – Wali Kota Ternate kembali melantik pejabat administrator dan pengawas dan kepala sekolah dilingkup pemerintahan Kota Ternate. Pelantikan berlangsung di aula kantor Wali Kota Ternate, Kamis (2/1/2020) sekira pukul 15.30 WIT.

Sebanyak 86 orang dilantik berdasarkan Surat keputusan (SK) Wali Kota Ternate 821.2/KEP/ 6294/ 2019, SK Wali Kota Ternate Nomor 821.2 /KEP/6293/2019, dan SK Wali Kota Ternate Nomor 821.2/KEP/ 6295/2012, dengan yang terbagi 15 orang penjabat administrator, 67 orang pengawas dan lurah serta 4 orang kepala sekolah.

Wali kota Ternate Hi. Burhan Abdurahman dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh penjabat yang baru saja dilantik. Wali Kota juga menyebutkan dengan pelantikan tersebut, kiranya para penjabat di lingkup pemerintahan Kota Ternate bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik dan penuh amanah.

“Ini adalah nikmat, nikmat yang diberikan Allah SWT kepada kita untuk patut kita syukuri, jangan kita terbuai dengan apa yang diberikan namun sekiranya kita harus mensyukuri baik nikmat kecil maupun nikmat yang besar,” ucap Wali Kota.

Dirinya berharap kepada penjabat eselon II dan III yang baru saja dilantik kiranya bisa melakukan banyak inovasi di dalam perjalanan tugas yang diembankan, sehingga nantinya banyak memiliki kemampuan dan pengalaman dalam pengembangan di masa yang akan datang.

Pelantikan itu dihadiri oleh Wali Kota Ternate, Wakil Wali kota Ternate, Sekda kota Ternate, kepala BKPSDM Kota Ternate, staf ahli dan seluruh pejabat eselon II dan III yang akan dilantik. (NN)