Syahril : “Bulan suci Ramadan jangan dijadikan alasan untuk bermalas-malasan”.
JAILOLO – Sekretaris Daerah (Sekda) Syahril Abd Rajak, mengelar inspeksi mendadak (Sidak) di seluruh ruangan SKPD, sidak tersebut guna mengenjot kedisiplinan aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintahan Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) Kamis (24/5/2018).
Dari Sidak, Sekda yang didampingi Asisten Dua (ASS II), Para Staf ahli dan Kaban Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) menemukan sejumlah pegawai di SKPD yang minim berkantor bahkan ada yang tidak berpegawai, yakni ruang Bagian Pemerintahan Setda Halbar.
Berdasarkan pengamatan wartawan sidak tersebut lantaran tidak satupun pegawai bagian Pemerintahan, Sekda memerintahkan Sat Pol PP untuk memalang ruangan tersebut.
Sekda Halbar ketika dikonfirmasi wartawan usai Sidak, membenarkan adanya ruangan yang diperintahkan untuk ditutup karena tidak ada satu pegawaipun yang ditemukan diruangan.
“Jadi Sidak yang dilakukan tadi selain kedisiplinan pegawai, juga kebersihan dan tata kelola administrasi Dinas terkait,” ungkapnya.
Bahkan dari hasil sidak ditemukan sejumlah alasan keterlambatan pegawai dan tidak masuk kantor lantaran puasa.
Untuk itu, orang nomor tiga Halbar berharap kepada ASN lingkup Pemkab Halbar agar jangan menjadi bulan suci Ramadan sebagai alasan untuk tidak berkantor.
“Seharusnya, bulan Ramadan dijadikan sebagai bulan untuk memupuk kedisiplinan, dan jangan dijadikan alasan untuk bermalas – malasan dalam berkantor,” pinta Syahril.
Tambahnya, dan setiap temuan yang ditemukan saat Sidak tadi, pasti akan diberikan Sanksi. Tapi karena baru pertama maka diberikan Sanksi teguran, dan bila masih ditemukan maka akan berikan sangsi pemotongan tunjangan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” sebutnya. (UK)