Beranda Halmahera Barat Afrida : Samsat Halbar Optimis Capai Target di Tahun 2018

Afrida : Samsat Halbar Optimis Capai Target di Tahun 2018

559
0
Kepala UPTB Samsat Halbar, Afrida Doroda.

JAILOLO – Unit Pelaksana Teknis Badan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (UPTB Samsat) Kabupeten Halmahera Barat (Halbar) optimis mencapai target pendapatan ditahun 2018. Hal tersebut  disampaikan Kepala UPTB Samsat Halbar, Afrida Doroda, kepada sejumlah wartawan diruang kerjanya, Rabu (13/11).

Menurutnya, target pendapatan UPTB Samsat Halbar, ditahun 2017 kemarin target yang diberikan kepada kami (Samsat) sebesar Rp. 5,6 miliar dan yang didapat jauh lebih besar yakni sebanyak Rp. 7,010 miliar.

“Sementara target pendapatan yang diberikan pada tahun 2018 ini sebesar Rp. 8,640 miliar, namun yang  didapat per November 2018 masih jauh dari target yakni sebesar Rp. 5,521 miliar,” ungkap Afrida.

Kurangnya pendapatan dari target yang ditetapkan, ini bukan tidak optimalnya kerja kami (Samsat) tetapi karena kurangnya pembelian kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Sebab itu merupakan salah satu pendukung pendapatan UPTB Samsat seperti Bea Balik Nama (BBN) satu.

“Dimana BBN 1 kendaraan baik roda dua maupun empat sangat menurun dari tahun sebelumnya, yakni untuk roda dua menurun 15 persen sedangkan roda empat 40 persen dari tahun sebelumnya,” kata Afrida.

Dia juga menambahkan, “Tetapi dengan sisa waktu sebulan lebih ini,  kami (Samsat Halbar) sangat optimis akan mencapai target pendapatan yang telah ditetapkan paling tidak 85 persen dari target tersebut,” terangnya.(Uk)