Beranda Halmahera Selatan Kemensos Kunjungi Pengungsi Gempa di Gane

Kemensos Kunjungi Pengungsi Gempa di Gane

774
0
Menteri Sosial dan rombongan tiba di Bandara Udara Oesman Sadik Labuha Halmahera Selatan.

LABUHA – Kementerian Sosial Indonesia, Agus Gumiwang Karta Sasmita, memantau langsung kondisi warga Gane yang saat ini masih berada di tempat pengungsian akibat gempa bumi berkekuatan 7,2 SR yang mengguncang Halmahera Selatan, pada Minggu (14/7/2019) kemarin.

Pantauan media menyebutkan bahwa Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita tiba di Bandara Oesman Sadik Labuha pukul 11.00 Wit, dengan menggunakan pesawat jenis PK-RRS.

Menteri Sosial langsung di jemput oleh Wakil Bupati Halsel Iswan Hasjim, Sekda Halsel, Helmi Surya Botutihe, Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Harry Hikmat, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Umar Hi Soleman, Kamis (18/7/2019).

Sementara itu Kepala BNPB Pusat Doni Winardo bersama Gubernur Maluku Utara Hi Abd Gani Kasuba, telah lebih dulu ke Gane menggunakan Helikopter milik BNPB pada pukul 10.30 WIT.

Rencananya setelah makan siang di Ibu Kota Kabupaten Halmahera Selatan, Menteri Sosial langsung menuju ke Kecamatan Gane Barat Desa Saketa, Menteri Sosial menggunakan helikopter untuk menjangkau wilayah yang saat ini terkena gempa bumi.

“Saat ini Menteri menggunakan Helikopter ,” kata Kepala Sub Bagian Protokoler Halmahera Selatan Fahri kepada media ini. (SS)