Beranda Halmahera Utara MK: Bukti keberhasilan Saya Mengangkat Halsel di Mata Internasional

MK: Bukti keberhasilan Saya Mengangkat Halsel di Mata Internasional

1176
0
Muhammad Kasuba

HALUT – Kampanye tertutup Zona 1 paslon Muhammad Kasuba – Abdul Majid Husen (MK-MAJHU) di desa Ngofakiaha Kecamatan Malifut yang di mulai pada pukul 16:44 WIT,  di hadiri oleh ratusan orang dari berbagai desa yang ada di kecamatan Malifut dan Kecamatan Kao, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara.

Dalam kampanye tersebut juga di hadiri oleh sesesupuh  Desa, Dokter Azis, mantan rektor universitas Muhammadiah Maluku Utara (UMMU) Kasman Hi.  Ahmad dan Dr.  Husnulah Pangeran wakil ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Maluku Utara, Senin (05/03/2018).

Kasman Hi.  Ahmad mantan rektor UMMU menyampaikan,  Saat ini Provinsi Maluku Utara sedang mencari pemimpin yang memiliki komitmen yang kuat terhadap perubahan, terhadap pembangunan dan  terhadap pelayanan publik yang lebih baik maka pasangan MK-MAJHU merupakan pasangan alternatif yang tepat dan patut kita amankan secara bersama-sama.

“Muhammad Kasuba juga adalah representasi kekuatan sosial budaya, kekuatan sosial kultural dari togale yang sudah perna memenangkan pertarungan  sejak zaman gubernur thaib Armain bersama kakaknya Abdul gani kasuba (AGK)”, jelasnya.

Sementara Abdul Majid Husen mengatakan, “Suku Makayoa yang merupakan sesuatu  yang tidak bisa di anggap remeh dengan segudang prestasi yang di torehkan dalam bidang birokrasi”, lanjutnya

“Oleh karena itu bertemunya dua tokoh besar yaitu tokoh Togale dan Makayoa menjadi sesuatu kekuatan yang besar untuk kemajuan maluku utara kedepannya menjadi lebih baik”, ucap Kasman.

Sementara itu calon gubernur Maluku Utara Muhammad Kasuba di depan masyarakat desa Ngofakiaha mengatakan, “Keberhasilan saya memimpin Halmahera Selatan (Halsel)  menjadi cerminan nyata kesuksesan saya selama dua priode memimpin  Halsel”.

“Bukti keberhasilan saya mengangkat  Kabupaten Halmahera Selatan di mata internasional melalui Malaria Center hingga memperoleh berbagai penghargaan di mata nasional maupun internasional adalah bukti nyata kepemimpinan dan keberhasilan saya”, bebernya.

Maka pilihlah pemimpin yang di kenal oleh persatuan bangsa bangsa (PBB) dan semua kandidat yang bertarung hanya saya yang di kenal PBB melalui pembangunan malaria center dan halsel adalah pencetus pertama di indonesia.

“Maka target utama kami selain pemekeran sofifi,  pemekaran malifut-kao menjadi kabupaten juga target utama kami untuk menjawab keresahan masyarakat kecamatan Malifut-Kao”, jelasnya.

Dia melanjutkan, Hal ini bukan sebuah janji tetapi fakta yang akan saya tunjukan untuk mengangkat kesejahteraan masyarakat yang berada di Malifut dan Kao.

“Dan ini adalah pesta demokrasi maka saya persilahkan kalian untuk bermain-bermain di pesta demokrasi ini tetapi jangan lupa pilihlah sesuai hati nurani kalian bahwa MK-MAJHU merupakan solusi untuk Malut kedepannya menjadi lebih baik lagi”, tutupnya. (Rls/HT)