Beranda Maluku Utara Vaksinasi Covid-19 di Malut Sukses, Gubernur Harap Masyarakat Tak Beranggapan Negatif

Vaksinasi Covid-19 di Malut Sukses, Gubernur Harap Masyarakat Tak Beranggapan Negatif

541
0
Rektor Universitas Khairun Ternate (Baju Batik), setelah disuntik vaksin Covid-19 yang didampingi Gubernur dan sejumlah anggota Forkompinda Maluku Utara.

TERNATE – Vaksinasi Covid-19 di Provinsi Maluku Utara yang dilaksanakan Kamis 14/21 di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sofifi berjalan lancar.

Rektor Universitas Khairun Ternate, Prof. Dr. Husen Alting menjadi orang pertama yang divaksin setelah melewati sejumlah tahapan pemeriksaan, salah satunya pemeriksaan tekanan darah.

Prof. Dr. Husen Alting usai melakukan vaksinasi kepada wartawan mengaku, selama 30 menit setelah disuntik vaksin Covid-19 tidak merasakan gejala apapun seperti pusing dan lainnya.

“Rasanya seperti diimunisasi biasa saja. Alhamdulillah tidak ada masalah atau keluhan setelah disuntik. Tidak ada pusing dan lain-lain,” aku Husen.

Husen berharap dengan telah dilakukan vaksinasi oleh pejabat publik daerah provinsi Maluku Utara ini dapat membuka jalan bagi masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19.

“Manfaat vaksinasi ini menambah imunitas tubuh seseorang atau sudah menambah dua benteng untuk melindungi diri seseorang dari Covid-19,” cetusnya.

Sementara itu, Gubernur Maluku Utara KH. Abdul Gani Kasuba juga berharap kepada masyarakat untuk tidak mempunyai tanggapan yang negatif terhadap vaksin Covid-19.

“Mudah-mudahan masyarakat kita bisa menyaksikan kemudian tidak lagi mempunyai tanggapan tanggapan negatif, tapi kita semua harus menjaga kesehatan kita bersama, keselamatan kita. Karena itu saya berharap lagi media dapat menyebarkan berita-berita baik ini agar supaya tidak menjadi berita berita negatif,” harap Gubernur.

Berikut nama para pejabat publik yang telah melakukan vaksinasi Covid-19 diantaranya Rektor Unkhair Ternate Prof. Dr. Husen Alting, Ketua IDI Malut Dr. Alwia Assagaf, Ketua Badan Pom Malut  Tri Wandiro, Ketua PPNI (Persatuan Perawat Nasional indonesia, Malut Muhlis, dr. Rosita Alkatiri, Kabid P2P Dinkes Malut, Wakajati Malut Budi Hartawan, Dihir Bajo Kepala Biro Kesra Malut, Thuraiqiyyah Syamsuddin Reporter RRI Ternate dan Dr. Fatir Natsir Taib dokter di Rumah Sakit Jiwa Sofifi. (HI)