Beranda Komunitas Sahroni A Hirto Pimpin KNPI Kota Ternate

Sahroni A Hirto Pimpin KNPI Kota Ternate

1520
0
Sahroni A Hirto

TERNATE – Wakil Ketua Kebijakan Publik Komite Nasional Pemuda Indonesia, (KNPI) Maluku Utara, Sahroni A Hirto, Terpilih Ketua KNPI Kota Ternate secara Aklamasi dalam musyawarah ke 5 yang di laksakan di Gedung perikanan Dufa-Dufa, Kamis 01/02/18 dinihari.

Juru bicara, Sahroni A Hirto, Odi Geong kepada reporter Gamalamanews.com via telepon mengatakan, Sahroni A Hirto, terpilih secara aklamasi dengan dukungan 6 Dewan Pimpinan Kecamatan (DKP) mengalahkan rifalnya Sahmir.

Sahroni menang secara aklamasi dengan di dukung 6 Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) mengalahkan Sahmir yang hanya di dukung 1 kecamatan.

Dukungan 6 kecamatan yang mendukung Sahroni diantaranya Kecamatan Kota Ternate Pulau, Kecamatan Kota Ternate Selatan, Kecamatan Kota Ternate Utara dan kecamatan Moti.

Sementara itu ketua terpilih Sahroni berterima kasih kepada semua yang telah mendukungannya. “Alhamdulilah, berkat dukungan semua pihak, saya bisa terpilih menjadi ketua dan kami ucapkan terima untuk semua pihak,” kata Sahroni.

Lanjut Sahroni, jabatan ini adalah amanat yang harus di pertanggungjawabkan dengan kerja nyata untuk perubahan Kota Ternate. “Tentu amanat ini akan kami laksanakan dengan kerja nyata atas program yang nanti akan kami rencangan secara matang,” ungkap Sahroni.

“Untuk itu setelah terpilih ini, saya akan melaksanakan rapat kerja (Raker) dengan pengurus sebelum kita keluar dari program-program kerja, kita juga akan bersilaturahmi ke mantan ketua untuk meminta pandangan-pendangan sebelumnya terkait dengan program yang belum terlaksana”, kata Syahroni.

Sahroni adalah putra kelahiran Hiri Ternate, yang tercatat aktif dalam berbagai organisasi, Sahroni juga adalah mantan ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Maluku Utara, Kemudian ia juga adalah dosen Administrasi Negara. (HI)