Beranda Halmahera Barat PT. Trimega Siap Bangun Galangan Kapal di Mutui

PT. Trimega Siap Bangun Galangan Kapal di Mutui

721
0

Gamalamanews.com-JAILOLO, Bupati Halmahera Barat (Halbar) Danny Missy mengatakan pembangunan galangan kapal di Desa Mutui, Kecamatan Jailolo nanti akan diambil ahli oleh PT. Trimega.

Hal ini ditandai dengan ditanda tanganinya kesepakatan bersama atau Memorandum of Understanding (MoU), antara Pemda Halbar dengan PT. Trimega, Kamis (27/7/2017) di Jakarta.

“Hari ini Pemda telah menandatangan MoU dengan PT. Trimega untuk pembangunan galangan kapal di Halmahera Barat Desa Mutui,” kata Bupati Halbar, Danny Missy kepada wartawan, Kamis (27/7/2017)

Menurutnya, dalam waktu dekat pihak perusahaan akan menindaklanjuti MoU tersebut dengan melakukan survei lapangan di Desa Mutui. “Nanti pemilik perusahaan yang datang langsung melihat lokasi galangan kapal tersebut dalam waktu dekat ini,” ujarnya.(Leo)