Beranda Halmahera Barat Putra Tunggal Sultan Jailolo akan Duduki Tahta Kesultanan Jailolo

Putra Tunggal Sultan Jailolo akan Duduki Tahta Kesultanan Jailolo

2928
0

JAILOLO – Rosenu Heru Prawoto  Ahmad Abdullah Sjah, Putra tunggal Sultan Jailolo, dalam waktu dekat akan dilantik menggantikan ayahandanya Sultan Jailolo Ahmad Abdullah Hariyanto Sjah sebagai Sultan Jailolo oleh pihak Kesultanan Jailolo.

Hal tersebut disinggung Jogugu Kesultanan Jailolo Hairudin Saifudin, dalam sambutan upacara pemakaman jenazah Sri Sultan Abdullah Syah di Kedaton Kesultanan Jailolo, Selasa, (24/10/2017).

Dikatakan Hairudin, pihak kesultanan telah membicarakan terkait persiapan pelantikan Jo Ou Ngofa Rosenu Heru Prawoto oleh jajaran kesultanan. Pasalnya, segalanya telah disepakati pengangkatan Rosenu Heru Prawoto sebagai Sultan Jailolo, karena beliau merupakan putra tunggal Almarhum Sultan Abdullah Sjah.

Menurut Hairudin, meninggalnya Sri Sultan bukan berarti berakhir pula aktivitas kerajaan Jailolo. Dengan itu, perangkat adat diminta tetap menjalankan semangat Almarhum Sultan Abdullah Sjah dengan tetap menjalankan adat dan istiadat Jailolo.

Hairudin mengaku, mewakili Jo Ou Ngofa Rosenu Heru Prawoto meminta maaf karena tidak bisa hadir dalam pemakaman ayahandanya karena saat ini berada di Kalimantan. Meski begitu Jo Ou Ngofa dikabarkan besok akan sampai ke Jailolo bersama keluarga.

“Jo Ou ngofa sementara tidak bisa ikut prosesi pemakaman ayahandanya karena sementara ada di Kalimantan. Dengan itu beliau meminta maaf atas keterlambatan tersebut”, pungkas Hairudin. (UK)