TERNATE – Menjelang Natal dan Tahun Baru 2017-2018 Untuk mengantisipasi tidak ada permainan harga barang, dan juga mengantisipasi tidak ada barang kadarluarsa yang di jual, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disprindag) Kota Ternate, dalam waktu dekat ini akan lakukan Inspeksi dadakan (Sidak).
Kepala Disprindag Kota Ternate Nuryadin Rahman, saat di temui wartawan di Kantor Walikota Ternate, Jumat (15/12/2017), mengatakan jelang Natal dan Tahun Baru Disprindag bakal lakukan sidak dalam waktu dekat untuk melakukan antispasi adanya pedagang nakal yang berjualan kebutuhan sembilan bahan pokok yang sudah kadaluarsa.
Dalam sidak yang dilakukan bakal dilibatkan bebarapa instansi diantaranya Dinas Ketahanan pangan Provinsi dan Kota, Pihak kapolda,TPID provinsi, Wali Kota, Kapolres, Muspida, Badan Pusat Statistik dan juga Bank Indonesia, “Minggu depan akan kita bakal lakukan sidak sekaligus lakukan operasi pasar untuk Natal dan Tahun baru, bersama semua instansi,” jelasnya
Sidak dan operasi pasar yang bakal dilakukan tersebut, karena saat ini yang bergerak naik hanya terdapat lima komoditas itu hanya dua yaitu kelompok pangan pertanian, yang terdiri dari delapan komponen seperti bawang, tomat, cabai dan lainnya kebutuhan ini mengalami fluktuasi harga. “Semua kebutuhan ini telah kita pantau dan hingga saat ini masih normal saja”, ujar Nuryadin.
Untuk pemantauan barang kadaluarsa sudah sering dilakukan dan Disprindag dua minggu yang lalu baru saja melakukan sidak barang kadaluarsa, dalam sidak itu banyak ditemukan barang-barang kadaluarsa dan lansung diamankan. “Penemuan barang kadaluarsa itu paling banyak ditemukan di Bastiong, pasar Higenis dan juga beberapa kios”, pungkasnya. (HT)