Beranda Maluku Utara Pemkot Tikep Usul 796 Formasi CPNS

Pemkot Tikep Usul 796 Formasi CPNS

1826
0
Kepala BKD dan Pengembangan SDM Tidore, Drs. Sura Husain

TIDORE – Pemerintah Kota (Pemkot) Tidore Kepulauan melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia telah mengirimkan usulan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB).

Hal itu disampaikan Kepala BKD dan Pengembangan SDM Tidore, Drs. Sura Husain kepada sejumlah awak media di ruang kerjanya, Kamis (01/02/2018).

“Kita sudah usulkan formasi ke pusat sebanyak 796. Sekarang tinggal menunggu informasi lanjutannya seperti apa. Karena di panggil lagi untuk di bahas,” kata Sura Husain.

Ditanya soal formasi yang paling dominan, Sura mengatakan, dari 796 yang diusulkan lebih didominasi guru dan kesehatan. “Paling banyak guru dan kesehatan, gurunya kita usulkan sebanyak 406 dan kesehatan 325 sedangkan sisanya tenaga teknis dan lainnya sebanyak 65,” tuturnya.

Sura Husain pada kesempatan itu mengatakan sekaligus menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak terpengaruh dengan informasi media sosial maupun dari oknum tertentu soal penerimaan CPNS.

“Sebaiknya soal penerimaan CPNS berhubungan langsung dengan BKDPSDM. Karena sudah terbukti orang-orang yang tidak bertanggungjawab manfaatkan kesempatan ini. Begitu juga dengan Honorer K2,” terangnya. (SS)