Beranda Halmahera Selatan Bimtek Dan Ujian Sertifikasi Barang Jasa Halsel Resmi Dibuka

Bimtek Dan Ujian Sertifikasi Barang Jasa Halsel Resmi Dibuka

752
0

LABUHA – Sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di Halmahera Selatan dianggap sebagai jabatan yang masih minim tenaga professional.

Padahal, jabatan ini merupakan jabatan strategis dalam menjalankan program pembangunan. Karena itu, Pemerintah Daerah melalui Inspektorat dan BPBJ Halsel menyelenggarakan acara bimbingan teknis dan ujian sertifikasi barang/jasa yang diikuti ASN lingkup Pemda Halsel.

kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Inspektorat kabupaten Halmahera Selatan pada Senin (12/02/2018) dibuka langsung oleh Wakil Bupati Halmahera Selatan Iswan Hasjim yang dalam kesempatan tersebut juga mengakui bahwa persoalan barang/jasa yang masih memerlukan peningkatan pemahaman.

Sebab, sangat berperan penting dalam setiap pekerjaan pembangunan yang didanai dari APBD maupun APBN.

Barang/jasa menurut Wakil Bupati terkadang dianggap sebagai hal yang sepeleh, akan tetapi hal tersebut adalah fundamental bagi sebuah pelaksanaan pemerintahan terutama pada batang tubuh APBD.

“Kita tidak bisa menutupi diri dengan barang/jasa ini, proses ini akan selalu ada dalam perjalanan pemerintahan,” ungkap Iswan.

Iswan juga menegaskan tuntutan pelaksanaan barang/jasa setiap tahun wajib direalisasikan dengan segala keterbatasan yang muncul.
“Setiap waktu kita akan berupaya guna memenuhi target SDM yang memadai,” jelasnya.

Pria yang hobi futsal ini, mengatakan bahwa kehadiran seluruh peserta Bimtek saat ini adalah guna menjawab kebutuhan atas persyaratan yang telah diatur sebagai pejabat pengambil keputusan barang/jasa.

Wakil Bupati berharap, kegiatan seperti ini hendaknya lebih sering diadakan untuk memberikan bimbingan pengetahuan terkait pengelolaan barang/jasa. Sehingga ke depan, lahir calon-calon pejabat pembuat komitmen yang bekerja professional. (Raja)