Beranda Halmahera Utara Efraim Oni : Persoalan Rekrutmen Seleksi PNS, Kita Menunggu akhir Juli sampai...

Efraim Oni : Persoalan Rekrutmen Seleksi PNS, Kita Menunggu akhir Juli sampai dengan awal Agustus

736
0
Efraim Oni Hendrik, S.Pd, kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Halmahera Utara

TOBELO – Rasa was-was para pencari kerja di Halmahera Utara, persoalan belum pastinya dilaksanakan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di daerah ini, akhirnya terjawab sudah dengan pernyataan resmi yang dikeluarkan oleh pihak BKD.

Efraim Oni Hendrik, S.Pd, kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Halmahera Utara, lewat pesan singkatnya kepada media ini mengatakan, menunggu sampai akhir Juli sampai dengan awal bulan Agustus.

“Persoalan rekrutmen seleksi PNS, kita menunggu akhir Juli sampai dengan awal Agustus”, kata Oni (sapaan) lewat pesan singkat kepada media ini, pagi tadi (Kamis, 26/07)

Lebih jauh, Kepala Badan menjelaskan, Pemkab Halut sudah berkoordinasi persoalan kuota penerimaan. “Kita menawarkan kuota 450 orang dari berbagai formasi”, jelas dia.

Dia berharap, masyarakat tidak terlalu menanggapi informasi yang belum ada kejelasannya. “Informasi cuma dari kita. Saya sudah katakan, menunggu sampai awal Agustus nanti”, tegas Oni dalam pesan singkatnya, seraya meminta izin sementara mengikuti rapat.

Terpisah, informasi yang dihimpun oleh media ini, DPRD rupanya tak tinggal diam. Keseriusan para wakil rakyat ini dalam melihat dinamika para pencari kerja di Halmahera Utara, pagi ini bergegas segera berkonsultasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara (KEMENPAN).

Kepastian informasi ini, dibenarkan oleh Sekwan Halut Judihart Noya. Menurut dia, keberangkatan anggota DPRD, guna berkoordinasi dengan KEMENPAN soal kepastian rekrutmen PNS di Halut. “Iya, memang benar, anggota berangkat guna berkonsultasi dengan kementerian soal PNS’, kata Judihart. (Enol)