Beranda Maluku Utara Mahfud: Berkat Upaya Bupati Benny, DLH Morotai dapat Anggaran DAK dan DBH 

Mahfud: Berkat Upaya Bupati Benny, DLH Morotai dapat Anggaran DAK dan DBH 

659
0
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulau Morotai, Hi Mahfud Tuasikal.

MOROTAI – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulau Morotai, Hi Mahfud Tuasikal mengungkapkan, bahwa selama kurang lebih tiga tahun ini pihaknya tidak pernah mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Kementerian.

Namun, upaya dan lobi-lobi  Bupati Morotai Benny Laos, sehingga di tahun 2019 ini dinas yang dipimpinnya bisa mendapatkan DAK senilai Rp 800 juta lebih.

Menurutnya, ”Berkat dan upaya-upaya yang dilakukan oleh Bupati Benny, tak hanya itu, namun dimasa kepemimpinan Bupati Benny Laos ini juga, beliau (Bupati) berhasil mendatangkan Dana Bagi Hasil (DBH) dari kementerian Rp 1 miliar lebih,” ungkap Mahfud.

Dijelaskan juga, ”Untuk anggaran DAK di peruntukkan untuk tiga kegiatan, yakni pembangunan rumah pengomposan di lokasi TPA desa Dehegila Kecamatan Morotai Selatan (Morsel), pengadaan alat mobil dum truk angkut sampah, dan pembangunan ipal usaha kecil untuk air limbah.  Sementara, untuk anggaran DBH ada empat kegiatan, Diantaranya rehabilitasi daerah tangkapan air, penanaman bambu di kiri kanan sungai, penanaman pohon di pesisir pantai, dan pembibitan bibit pohon,” terangnya.

Selain itu kata Mahfud, “Di tahun 2019 ini kami juga mempunyai program kegiatan lainnya, yaitu penyusunan dokumen studi kelayakan sampa, kemudian pengadaan penyediaan kontainer sampa sebanyak 5 unit dengan total anggaran Rp 250 juta. Sebanyak 5 unit kontainer sampah ini bakal ditempatkam di sejumlah titik dalam wilayah Kecamatan Morsel, yakni desa Daruba, Kantor Bupati yang baru, lapangan MTQ, desa Wawama, Pandanga dan desa Juanga. Ini tujuannya untuk pengembangan kinerja pengelolaan persampahan,” katanya. (Ical)