Beranda Maluku Utara Wakil Wali Kota Ternate: Penggunaan Gas, Tidak Ada Lagi Pemadaman Listrik

Wakil Wali Kota Ternate: Penggunaan Gas, Tidak Ada Lagi Pemadaman Listrik

709
0

TERNATE – Peresmian uji coba  Pembangkit Listrik Tenaga Minyak Gas (PLTMG) oleh Direktur Jenderal Minyak dan Gas BUMI, Djoko Siswanto di kelurahan Kastela Kamis siang tadi (09/04) diharapkan mampu memenuhi kebutuhan listrik masyarakat di Ternate.

Wakil Wali Kota Ternate Abdullah Tahir, menyampaikan bahwa,  mulai beroperasinya PLTMG, untuk itu pemerintah daerah Kota Ternate sangat berterima kasih terhadap PLN yang terus optimal menjaga kebutuhan listrik di Kota Ternate.

“Dengan beroperasinya PLMG ini maka dapat membantu kita, karena selama ini ada pemadaman di tempat tertentu, maka dengan beroperasinya PLTMG ini bisa mampu melayani semua masyarakat di Ternate,” ungkapnya.

Abdulah juga mengatakan, dengan beroperasi PLTMG ini maka sangat membantu kebutuhan listrik apalagi dengan kapasitas pelayanan sebanyak 1600 KK yang ada di Ternate, maka ini jauh lebih baik.

“Dengan beroperasinya PLTMG maka dapat mengatasi pemadaman di Ternate,” tandasnya.  (AC)