Beranda Halmahera Utara Anak  Petani Dipastikan Kibarkan Sang Saka Merah Putih di Istana Negara

Anak  Petani Dipastikan Kibarkan Sang Saka Merah Putih di Istana Negara

4581
0
Kadis Pora Halut, Zakeus Manery bersama Welna Lahengko.

Welna Lahengko Siswi SMA Bina Talenta Pediwang Lolos Seleksi Paskibraka Tingkat Nasional

TOBELO – Salah satu siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) Bina Talenta Pediwang Kecamatan Kao Utara, Welna Lahengko, dipastikan lolos mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskbiraka) tingkat nasional.

Kabar kepastian ini dirilis langsung oleh Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olah Raga (PORA) Zakeus Manery. “Putri asal Halmahera Utara Welna Lahengko siap Mengibarkan Bendera Pusaka di Senayan utusan Propisi Maluku Utara dari Kabupaten Halmahera Utara”, kata Zakeus Manery dalam postingannya di media sosial facebook yang mengundang reaksi like ratusan orang.

Kepada media ini, Zakeus Manery juga membeberkan profil dari Welna Lahengko. “Pekerjaan dari orang tua siswi ini adalah, ayah berprofesi sebagai petani dan ibunya sebagai ibu rumah tangga biasa. Dalam keluarga, Welna adalah anak perempuan yang tertua, kemudian ada 2 adiknya laki-laki”, beber Nus (sapaan).

Ditanyakan mengenai proses seleksi dan hasilnya, Kadis Pora Halut ini mengatakan, pihaknya mengirim enam siswa sekaligus. “Dalam proses seleksi, utusan Halmahera Utara ke provinsi dan nasional, sebanyak 6 orang. Tiga puteri dan 3 orang putera. Yang lolos untuk tingkat nasional 1 orang, sementara untuk tingkat provinsi sebanyak 3 orang. Sementara yang belum lolos seleksi, ada 2 orang”, kata kadis Pora.

Dirinya juga memastikan, 2 siswa yang tidak lolos seleksi di tingkat nasional dan propinsi, akan diikutsertakan dalam pasukan pengibar bendera di kabupaten nanti. (Enold)