Beranda Maluku Utara Terpilih Sebagai Ketua Askot Tidore, MA Komitmen Kembangkan Sepak Bola di Tidore

Terpilih Sebagai Ketua Askot Tidore, MA Komitmen Kembangkan Sepak Bola di Tidore

727
0

TIDORE KEPULAUAN – Muhammad Abubakar (MA) diamanahkan menjadi Ketua Askot Kota Tidore Kepulauan periode 2019-2023 lewat Kongres ke II Asosiasi PSSI Kota Tidore Kepulauan yang berlangsung di ruang pertemuan penginapan Seroja, Kelurahan Soasio, Kecamatan Tidore. Rabu (14/08/ 2019).

Kongres ke II yang mengusung tema, “Sepak bola menyatukan kita” dengan diikuti sebanyak 16 foters itu dibuka oleh staf ahli Wali Kota Tidore, Halil Ahmad mewakili Wali Kota Tidore Ali Ibrahim.

Sebagai ketua terpilih, Muhammad Abubakar dalam sambutannya, menjelaskan bahwa dirinya bersedia menjadi Ketua Askot Kota Tidore Kepulauan, karena konsep menyatukan jati diri sepak bola kota Tidore tidak semudah membaIik telapak tangan.

“Keinginan saya maju sebagai calon Ketua Askot tak lain hanya mengembangkan sepak bola di Kota Tidore Kepulauan yang menurut saya sudah tidak berkembang seperti di era sebelumnya,” katanya.

Muhammad berharap, pengurus terpilih harus kompak dan dapat menumbuh kembangkan bibit muda sepak bola yang bisa bersaing ditingkat nasional.

“Selain melatih bibit muda sepak bola di Tidore, harus dilakukan pelatihan wasit, agar kompetisi di kota Tidore Kepulauan berkembang seperti pertandingan pada umumnya,” ujanya.

Sementara, Plt Ketua Askot Kota Tidore Kepulauan Suldin Falabessy, dalam sambutannya sekaligus menutup kongres tersebut mengatakan, pada kongres ke II Asosiasi PSSI Kota Tidore Kepulauan menyatakan akan bersama-sama dengan pengurus yang baru, untuk bisa memajukan sepak bola yang ada di kota Tidore Kepulauan.

Ia menambahkan, Askot harus bersinergi dengan pemkot Tidore sehingga bisa berjalan sesuai target dan tujuan yang jelas, karena tidore memiliki sejarah panjang terkait sepak bola yang ada di Maluku Utara.

“Saya bersama pengurus Askot Provinsi siap berada dibelakang pengurus yang baru, untuk bisa memajukan sepak bola Tikep,” imbuhnya. (SS)