Beranda Halmahera Timur Menuju Pilkada Haltim, Sesepuh Haltim Beri Ruang ke Musa Jamaludin

Menuju Pilkada Haltim, Sesepuh Haltim Beri Ruang ke Musa Jamaludin

1221
0
Para sesepuh Haltim saat melakulan pertemuan di Manado pada beberapa waktu lalu.

MABA – Tokoh Sesepuh Halmahera Timur (Haltim), beberapa waktu lalu melakukan pertemuan di Manado Sulawesi Utara, pertemuan tersebut dihadiri oleh Bupati Haltim Ir Muhdin, dan juga salah satu bakal calon bupati yakni Musa Jamaludin.

Dari hasil pertemuan tersebut, ada beberapa poin yang dibicarakan, yakni salah satunya memberikan ruang atau mempersilahkan Musa Jamaludin untuk ikut bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) nanti.

Ir. Ishaac Idrus Djailani, yang juga sebagai tokoh yang mempertemukan para sesepuh di Manado, mengatakan, dalam pertemuan tersebut para sesepuh di Manado pada beberapa hari kemarin, tentunya ada beberapa poin yang dibicarakan, selain berbicara mengenai pembangunan Haltim kedepan, adapun pembicaraan terkait kesiapan dalam menghadapi Pilkada nanti.

“Pertemuan itu bagian dari pertemuan para sesepuh yang sudah bertahun-tahun tidak duduk bersama. Jadi dalam pertemuan itu tidak ada pembicaraan terkait komitmen untuk mendukung siapa-siapa dalam bertarung dalam Pilkada nanti,” katanya.

Akan tetapi, lanjutnya, mengingat salah satu tokoh yang sudah terlebih dahulu mendaftarkan diri di DPD PAN, yakni Musa Jamaludin, untuk itu semuanya menyepakati untuk membuka ruang kepadanya. Akan tetapi pihaknya juga akan membentuk tim survei, guna melihat ektabilitas, bakal calon bupati yang lain.

“Ini kan prosesnya masih panjang, jadi bisa saja kedepannya akan ada kandidat baru dari beberapa sesepuh yang mengikuti pertemuan itu. Jadi bukan berarti kami sudah menyepakati untuk komitmen dukung Musa Jamaludin, namun memberikan dia ruang,” tandasnya. (Dhy)