TIDORE KEPULAUAN – Turnamen Sepak Bola Gawang Sedang Lurah CUP III Tahun 2020 resmi berakhir. Kegiatan yang diselenggarakan oleh pemuda Karang Taruna Kelurahan Seli dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-75 ini ditutup dengan resmi oleh Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen, Minggu (20/9/2020) di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Seli Kecamatan Tidore.
Kegiatan diawali dengan pertandingan Grand Final yang mempertemukan Juara Bertahan Lursel Ternate berhadapan dengan Lursel Tidore, dimana Lurser Tidore keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Lursel Tidore lewat drama adu pilati (5-6). Turut hadir Anggota DPRD Abdurahman Arsad, Pimpinan OPD, Camat Tidore, Lurah Seli, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta warga masyarakat.
Wakil Walikota Muhammad Sinen dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Pemuda Karang Taruna Eli Marasai, panitia pelaksana beserta warga masyarakat Kelurahan Seli atas kerja keras dan kerjasamanya sehingga Tournamen Sepak Bola Gawang Sedang Lurah CUP III Tahun 2020 berlangsung aman, lancar dan sukses.
Muhammad Sinen juga mengajak masyarakat Kelurahan Seli khususnya serta masyarakat Kota Tidore Kepulauan pada umumnya untuk tetap menjaga tali silaturahmi dan selalu patuhi protokol kesehatan di tahun politik.
“Berbeda pilihan itu hal biasa, yang terpenting adalah tetap menjaga tali silaturahmi dan keamanan serta selalu patuhi Protokol Kesehatan, sehingga Pilkada yang akan kita hadapi di akhir tahun nanti dapat berjalan aman dan terhindar dari Virus Covid-19,” pungkasnya. (Hms/SS)