LABUHA – Mendapat jadwal kampanye di Zona III Halmahera selatan, Calon Gubernur Maluku Utara Dr. Hi Burhan Abdurahman, menyampaikan keikhlasannya untuk membangun Maluku Utara kedepan dengan sepenuh hati dan raga.
Pasalnya, dihadapan ratusan masyarakat, Hi Burhan Abdurahman menyampaikan, bahwa dirinya sudah bertekad mengiklaskan sisa hidupnya untuk bersama masyarakat Maluku Utara.
“Saya sudah siap mengikhlaskan sisa hidup saya bersama masyarakat Maluku Utara,” ujarnya dalam pidato politik, di Lapangan Merdeka, Desa Labuha Kecamatan Bacan.
Keiklasan ini, kata wali kota dua periode ini, adalah bagian dari pengabdian terhadap kerja keras para founding father yang telah memperjuangkan pemekaran Maluku Utara kurang lebih 19 tahun ini namun belum memiliki bukti nyata pembangunan di provinsi Maluku Utara.
“Saya akan bersama masyarakat Malut, untuk membangun provinsi yang maju dan berdaya saing,” ucapnya.
Olehnya itu, dukungan masyarakat sangatlah penting untuk melangsungkaan roda estafet yang saat ini belum berjalan sesuai keinginan masyarakat.
“Sofifi adalah Ibu Kota Malut, maka pembangunan infrastruktur menjadi prioritas pembangunan Malut, terlepas dari 10 kabupaten kota lainnya,” katanya.
Ia juga menyampaikaan, bahwa dirinya tidak ingin mengobral janji seperti kandidat lainnya, melainkan akan komitmen demi perubahan Malut kedepan.
“Saya orang yang paling sedikit berjanji, tapi saya berbuat lebih dari janji saya,” ucapnya.
Dengan demikian pihaknya hanya memfokuskan visi misi yang diusung oleh dirinya dan partai pendukungnya. (Raja)