Beranda Maluku Utara Ini Cara BNI Berbagi Bingkisan Ramadan 2018

Ini Cara BNI Berbagi Bingkisan Ramadan 2018

887
0
BNI Cabang Ternate berbagi di Ramadan 2018.

TERNATE – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Ternate di bawah supervisi Kantor Wilayah Manado memberikan Bingkisan Ramadan kepada 250 warga dan kaum duafa di Halaman Rumah Kreatif BUMN (RKB) Tara Noate Ternate, Minggu (3/6/2018).

“Penyerahan Bingkisan Ramadan Tahun 2018 merupakan salah satu di antara rangkaian kegiatan HUT ke-72 BNI,” ujar Head of Network and Services BNI Wilayah Manado Dewanta Ary Wardhana.

Dewanta menambahkan kegiatan pemberian bantuan yang dikemas pada Program Bingkisan Ramadan Tahun 2018 ini bertujuan untuk selain menyambut bulan suci ramadan.

BNI juga senantiasa ingin berbagi kebahagiaan, membantu pemerintah dalam rangka menstabilisasi kenaikan harga-harga kebutuhan pokok selama bulan suci ramadan dengan harapan para peserta maupun pemangku kepentingan akan memiliki pandangan yang baik tentang BNI, yang telah berperan dalam meningkatkan kesejahteraan bangsa.

Dalam program tersebut paket sembako yang diberikan berjumlah 7.200 paket yang dilaksanakan di 14 Kota di Indonesia, termasuk di Kota Ternate ini. Untuk masing-masing penerima bantuan bingkisan Ramadan menerima 10 Kg beras, 2 Kg Gula pasir, 2 Liter Minyak Goreng, 1 Kg Tepung Terigu dan Sirup 1 botol.

“Kegiatan Ini adalah bagian dari Program BNI Berbagi yaitu program pemberdayaan kondisi masyarakat untuk mencapai taraf hidup lebih baik,” ungkap Pak Dewo, sapaan Dewanta Ary Wardhana.

Program tersebut dalam rangka mendukung dan mengimplementasikan Peraturan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tentang Program Kemitraan dan Program Bina Lingkungan.

Dalam kegiatan tersebut, BNI bekerja sama dengan Pemkot Ternate, Disperindag Kota Ternate, serta Baznas Kota Ternate.

Turut hadir dalam acara ini, Kepala Dinas Perindag Kota Ternate, Nuryadin Rachman, Wakil Ketua 1, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Ternate Hi Barham Hi. Dayan. Usai penyerahan Sembako dilanjutkan dengan Tausyiah yang disampaikan oleh Ustadz Hi, Zulkifly Marsaoly. (HI)