Beranda Maluku Utara Bantuan Operasional Sekolah Segera Cair

Bantuan Operasional Sekolah Segera Cair

671
0
Ilustrasi sekolah (Foto:Pixabay)

TERNATE – Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bakal dicairkan dalam 2 hari akan datang. Hal tersebut karena SP2D sudah ada di Bank Mandiri, tinggal menunggu pencairan di setiap sekolah yang ada di Kota Ternate.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dikbud Kota Ternate, Azis Tukaboya saat di konfirmasi mengatakan, Informasi yang didapatkan dari Provinsi sudah diserahkan ke Bank penyalur yakni Bank Mandiri. Dan sekarang ini pihak Bank sedang memproses mengirim ke setiap rekening sekolah.

“Insyaallah sehari dua ini sudah di pastikan BOS triwulan ke tiga sudah di salurkan ke rekening sekolah masing-masing,” ungkapnya.
Menurutnya, sesuai dengan ketentuan dalam juknis itu dana BOS di berikan per siswa per tahun satu kali, dan itu sudah di tentukan dari pusat, berarti sekolah mendapatkan bantuan itu sesuai dengan jumlah siswanya,” jelasnya.

“Kalau data siswa di Dapodik yang selalu terupdate dengan baik maka pencairan itu akan lancar. Jika sekolah tersebut mengupdate datanya kurang maksimal maka akan terjadi masalah karena yang terupdate itu di triwulan sebelumnya. Kalau sudah terjadi kesalahan maka secepatnya dilakukan perbaikan agar pusat mengupdate data di triwulan berikutnya,” jelasnya.

Selain itu, penerimaan BOS ini juga di hitung berdasarkan siswa SD dan SMP karena berbedah dengan tingkatan sekolah. Olehnya itu, untuk SD per-orang dalam satu Tahun Rp. 800. 000, sedangkan untuk SMP Rp. 1 Juta per Tahun. (AC)