Beranda Halmahera Tengah Bupati Edi Langkara Buka Pelaksanaan Tes SKD CPNSD Halteng

Bupati Edi Langkara Buka Pelaksanaan Tes SKD CPNSD Halteng

1123
0

HALMAHERA TENGAH – Pemerintah kabupaten Halmahera Tengah pada Minggu, 28 Oktober 2018 memulai pelaksanaan kegiatan seleksi kompetensi dasar (SKD) untuk 1.260 calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) di lingkup pemerintah kabupaten Halmahera Tengah.

Pelaksanaan tes SKD tersebut dibuka langsung oleh Bupati Halmahera Tengah, Edi Langkara.

Dalam arahannya, Bupati menyampaikan agar para peserta saat menjawab soal harus percaya diri serta memiliki keyakinan kuat, agar dapat menyelesaikan soal dengan mudah sehingga mencapai passing grade.

“Harus percaya diri dan kita juga harus punya keyakinan. Bahwa Insya Allah saya dapat kerja dengan baik dan mendapatkan passing grade yang tertinggi,” kata Bupati.

Bupati juga menyampaikan bahwa seleksi yang dilaksanakan ini, melibatkan seluruh kompenen penyelenggara baik Polisi, TNI, Satpol PP dan komponen lainnya sehingga seleksi yang dilaksanakan selama tiga hari ini diharapkan berjalan dengan baik.

Bupati dalam penyampaian itu juga, mengingatkan kepada para peserta soal tiga bagian dari tes SKD yakni kebangsaan, Inteligensi umum, dan kepribadian. Sekaligus menyampaikan jumlah soal yang dijawab benar oleh pelamar dalam memenuhi passing grade.

Bupati juga menambahkan, bila mana pelamar yang dinyatakan lulus passing grade, kemudian diakhir tahapan seleksi CPNS dinyatakan lulus maka dibuatkan pernyataan untuk tidak pindah tugas keluar Halmahera Tengah selama 15 tahun.

“Seluruh akhir dari mengikuti seleksi cpns dan lulus maka diisikan pernyataan bahwa saya akan mengabdi selama-lamanya 15 tahun di Halmahera Tengah,” kata Bupati.

Untuk diketahui, pelaksanaan tes SKD CPNSD hari pertama ini di lingkup pemerintah kabupaten Halmahera Tengah diikuti sebanyak 400 peserta dan dibagi kedalam 4 sesi. Dimana, sesi pertama dimulai pukul 08.00 – 09.30 WIT, kedua pukul 10.00 – 11.30 WIT, ketiga 14.00 – 15.30 WIT, dan keempat pukul 16.00 – 17.30 WIT. (SS)