Beranda Maluku Utara Peringati HUT Ke 14, Korem 152 Babullah Gelar Donor Darah

Peringati HUT Ke 14, Korem 152 Babullah Gelar Donor Darah

748
0
kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah

GN-Ternate, Dalam rangka memperingati HUT Korem 152/Babullah Ke-14, Persit Kartika Chandra Kirana Ke-71 dan Dharma Pertiwi Ke-53 Tahun 2017, digelar kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah, Anjangsana ke Panti Asuhan Al Hidayah Kel. Kalumata dan Panti Jompo Himo-himo Kelurahan Ubo-Ubo Ternate Selatan.

Kegiatan donor darah sendiri dilaksanakan di Aula Makorem 152 Babullah yang diikuti oleh seluruh Prajurit dan Persit jajaran Korem 152/Babullah serta Jalasenastri Lanal Ternate.

Sebelum pelaksanaan donor darah para peserta diwajibkan mengisi formulir serta dilakukan pemeriksaan kesehatan dasar seperti tekanan darah, kemudian para peserta donor yang dinyatakan memenuhi syarat selanjutnya melaksanakan proses pengambilan darah yang dilakukan oleh petugas dari PMI Kota Ternate.

Anjangsana ke Panti Asuhan Al Hidayah Kel. Kalumata dan Panti Jompo Himo-himo Kelurahan Ubo-Ubo Ternate Selatan.

Bahkan dalam kesempatan tersebut Danrem 152/Babullah Kolonel Inf Sachono, S.H., M.Si dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 152 Ny. Lusi Sachono turut serta menyumbangkan darah.

Dari hasil Donor Darah terkumpul sebanyak 56 kantong darah yang kemudian akan mengisi stock cadangan darah di PMI Kota Ternate. Acara dilanjutkan dengan pelaksanaan Anjangsana di dua lokasi berbeda, pada anjangsana pertama dilakukan di Panti Asuhan Al Hidayah Kelurahan Kalumata, pada kesempatan tersebut Danrem, Ketua Persit dan Ketua Dharma Pertiwi menyerahkan bantuan berupa sembako maupun uang tunai kepada pengurus, begitupun sama halnya dilakukan di Panti Jompo Himo-himo Kel. Ubo-Ubo Kota Ternate.

Dalam anjangsana nampak hubungan emosional yang terjalin antara Korem 152/Babullah, Persit dan Dharma Pertiwi dengan para anak-anak penghuni panti, warga panti jompo maupun pengurus.

Dalam kesempatan tersebut Danrem menyampaikan sambutan bahwa kegiatan anjangsana sendiri merupakan bentuk kepedulian sosial dan perhatian dari Korem 152/Babullah, Persit maupun Dharma Pertiwi kepada para penghuni dan warga panti sebagai jalinan tali asih serta kesetiakawanan sosial kepada sesama.

Sementara itu disela-sela acara Ws. Kapenrem 152/Babullah Lettu Inf Heru Darujito menyampaikan bahwa pelaksanaan Donor Darah dan Anjangsana ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Korem 152/Babullah, Persit Kartika Chandra Kirana dan Dharma Pertiwi sebagai bentuk kepedulian sosial maupun ungkapan rasa syukur kehadirat Allah SWT yang mana atas Rahmat serta Karunia-Nya kita masih diberikan kekuatan dalam melakukan pengabdian kepada Bangsa dan Negara. Selain kegiatan Bhakti Sosial tersebut juga akan digelar kegiatan Karya Bhakti, Penghijauan serta berbagai Pertandingan Olahraga. (HI/Penrem)