TIDORE KEPULAUAN – Setelah pelaksaan pertemuan ke-10 Global Network Magellan Cities (GNMC) di Tidore Kepulauan pada tanggal 16 Juli- 17 Juli tahun 2019. Kota Tidore Kepulauan pada Jumat, 19 Juli 2019 mendapat kunjungan 300 peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan dari 53 Universitas Negeri di seluruh Indonesia.
Hal itu disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Humas Kota Tidore Kepulauan, Aziz Hadad di ruang kerjanya, Kamis (18/07/2019).
Dikatakannya, 300 peserta KKN Kebangsaan tersebut mengikuti pembekalan di Kota Tidore kepulauan selama tiga hari, bertempat di Pandopo Budaya Open Space, Kelurahan Tomagoba, Kecamatan Tidore Timur.
Sementara dipilihnya Tidore sebagai kegiatan pembekalan KKN Kebangsaan, kata Kabag, karena Universitas Khairun (Unkhair) selaku tuan rumah penyelenggaraan kegiatan KKN telah memilih Kota Ternate dan Kota Tidore sebagai tempat dilangsungkannya kegiatan tersebut.
“Setelah pembekalan tiga hari itu, para peserta nanti dibagi dua. Jadi 150 di Tidore dan 150 di Ternate,” kata Kabag.
Lanjut Kabag, dari 150 itu barulah dibagi dan mereka turun ke kelurahan yang ada di Tidore. (SS)