Gamalamanews.com – TERNATE, Wakil Ketua Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, Frederik Batong menginstruksikan kepada seluruh Pemuda Pancasila Maluku Utara untuk memenangkan, Calon Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba, di pemilu 2018 mendatang.
Instruksi Wakil Ketua Majelis pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, ini disampaikan pada saat menghadiri Musyawarah Wilayah III Pemuda Pancasila, Maluku Utara di Ball Room Gamalama, Grand Davam Bela Internasional, Kamis 24/08/17.
Frederik Batong mengatakan, Pemuda Pancasila, sebagai organisasi independen, tetapi kader pemuda Pancasila bisa berpolitik, dan kalau itu pada 2018 ada kader kami, Pemuda Pancasila yang maju bertarung maka pantang kami tinggalkan bertarung di arena apapun termasuk politik.
“Anggota Pemuda Pancasila mempunyai hak politik dan kalau ada kader yang maju bertarung wajib hukumnya dibela dalam situasi apapun termasuk bertarung di partai politik” ujarnya.
Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba, yang juga calon Gubernur Maluku Utara periode 2018-2023 adalah kader Pemuda Panjasila yakni anggota Majelis pertimbangan Organisasi Pemuda Pancasila, tutur Federik.
Sementara itu Karteker Ketua Pemuda Pancasila, Maluku Utara, Santrani Abusama, yang diwawancarai sejumlah wartawan usai pembukaan muswil mengatakan, kalau ada Pemuda Pancasila yang bersikap “lain” di 2018 itu tidak mewakili Pemuda Pancasila.
Santrani menambahkan, kader Pemuda Pancasila yang maju bertarung nanti digodok lagi, tidak mesti lalu kemudian informasi disikapi demikian tapi kalau ada instruksi dari Majelis Pimpinan Nasional (MPN) maka nanti ada dua instrumen yang dipilih apakah kita mendukung atau kita memberikan kriteria.
Lanjut Santrani melemparkan pertanyaaan kepada wartawan seandainya ada wartawan, “teman yang maju mencalonkan kepala daerah apakah kalian dukung atau tidak, jika kalian mendukung teman kalian maka sama halnya dengan Pemuda Pancasila”, tutup Santrani. (HI)