Beranda Halmahera Barat Bawaslu Malut Monitoring dan Evaluasi Verifikasi Faktual Partai Di Halbar

Bawaslu Malut Monitoring dan Evaluasi Verifikasi Faktual Partai Di Halbar

661
0
Masita Nawawi, Anggota Bawaslu Malut

JAILOLO – Komisioner Badan pengawas pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Maluku Utara (Malut) melakukan monitoring dan evaluasi verifikasi partai politik di Kabupaten Halmahera Barat (Halbar).

Kordiv Pengawasan dan Hubungan antar lembaga (PHL) Masita Nawawi Rabu 27/12/17 mengunjungi Panwas Halbar untuk monitoring dan evaluasi terhadap hasil verifikasi faktual partai politik, calon peserta pemilu 2018.

Kordiv PHL Banwaslu Malut Masita Nawawi  saat diwawancara sejumlah wartawan mengatakan, Kabupaten Halmahera Barat terdapat satu partai, yakni partai Perindo yang belum terverifikasi.

tetapi sesuai dengan penjelasan yang saya terima dari kordiv PHL Panwas Halbar bahwa untuk Halbar. “Verfak belum selesai dilaksanakan karena kemarin  pada saat pelaksanaan verfak tiba-tiba KPU Halbar menarik pasukannya dari arena kegiatan verifikasi faktual dan tanpa ada alasan yang jelas”, ujar Masita.

Masita menekankan kepada kordiv PHL Halbar untuk segera menyurat ke KPU Halmahera Barat untuk menanyakan secara langsung, apa alasan mereka sehingga harus menghentikan verifikasi faktual tersebut tanpa alasan, sehingga kami bisa tahu dan juga mereka menyampaikan kembali kapan jadwal dari verfak itu, akan di laksanakan dan kami pastikan pelaksanakan verifikasi itu benar-benar dapat diawasi oleh Panwas Halbar beserta jajarannya di tingkat kecamatan”, terangnya.

Masita berharap, “Bahwa Panwas Halbar harus benar-benar mensosialisasikan dengan baik tentang masalah ASN yang tidak bisa terlibat dalam politik praktis dan juga diharapkan, Panwas sosilisasi masalah politik uang atau money politic, benar-benar dapat di sosilisasikan sampai tingkat yang paling bawah, sehingga untuk pilgub di tahun ini bisa di pastikan minimal untuk pelanggaran money politic di minimalisir”, tutup Masita.(UK)