TERNATE – Kinerja Kabid Humas Polda Maluku Utara, Ajun Komisaris Besar Polisi (Hendri Badar) dinilai tidak efektif dan dipertanyakan sejumlah jurnalis. bagaimana tidak, pengresmian Samsat Apung dan E-Samsat Maluku Utara oleh Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Tito Karnavian di Pelabuhan Ahmad Yani Sabtu 27/01/18, tidak diberi kesempatan untuk melakukan wawancara dengan Kapolri.
Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO), Kota Ternate, Budiman Mayabubun Kepada Gamalamanews.com Mengatakan kerja Kabid Humas Polda Malut sangat tidak efektif.
“Kerja Kabid Humas sangat tidak efektif, wartawan yang melakukan peliputan Pengresmian Samsat Apung dan E-Samsat Malut, oleh Kapolri di Pelabuhan Ahmad Yani Ternare Sabtu tadi membuat sejumlah wartawan kecewa lantas tidak mendapatkan wawancara kapolri”, sesalnya.
Lanjutnya, “Kabid humas dinilai tidak bisa berkordinasi dengan pihak ajudan Kapolri, untuk sesi wawancara kapolri dengan pihak wartawan saja tidak bisa, akhirnya apa yang kita mau tanyakan ke Kapolri terkait isu-isu di maluku Utara tidak bisa kita tanyakan”, ungkap Budi.
Selain itu, Kabid Humas yang dinilai tidak efektif karena beberapa kali di konfirmasi selalu tidak di respon, juga sangat lambat dalam menginformasikan agenda-agenda Kapolda.
Untuk itu pihaknya meminta, kepada Kapolda Maluku Utara, Brigjen Pol Achmad Juri untuk melakukan evaluasi kepada Kabid humas tersebut. (HI)