TIDORE – Sebuah mobil mini bus warna biru angkutan Soasio Rum dengan nomor polisi DG 1347 LU mengalami kecelakan diatas jalan umum tepatnya di depan SD Negeri 1 Soasio, Senin (19/02/2018) sekira pukul 19:15 WIT.
Informasi yang dihimpun media ini melalui Kasat Lantas Polres Tidore IPTU Abdul Hafid via aplikasi tukar pesan, Senin (19/02/2018) malam ini membenarkan adanya laka lantas tersebut.
Menurutnya, mobil mikrolet menabrak sebuah mobil truk warna hitam putih dengan nomor polisi DG 8642 K yang dikendarai oleh Jainal Ahmad yang sedang parkir di jalan umum tepatnya di depan SD Negeri 1 Soasio. Tiba-tiba datang sebuah mobil angkot dari arah belakang dan langsung menabrak mobil truk yang sedang parkir tersebut.
Beruntung tidak ada korban jiwa atas peristiwa itu, namun diketahui mobil mikrolet mengalami rusak parah dibagian depan.
“Ada lakalantas di depan SD Negeri 1 Soasio, mobil mikrolet tabrak mobil truk yang sedang parkir tapi tidak ada korban jiwa hanya kerusakan pada mobil penumpang,” kata Kasat Lantas.
Hingga berita ini dipublikasikan, pihaknya belum bisa menyampaikan kronologis kejadian secara resmi, sebab sopir mobil mikrolet diduga melarikan diri usai menabrak mobil truk.
“Kronologis kejadian dan motif belum tahu karena sopir mikro melarikan diri,” jelasnya.
Sementara tindakan yang dilakukan pihak Satlantas Polres Tidore atas peristiwa tersebut yakni mendatangi dan olah TKP, amankan barang bukti, mencari saksi-saksi, pemotretan TKP, BB dan membuat laporan polisi (LP). (SS)