Beranda Maluku Utara Baksos HMI Cabang Manado, Dibuka Wali Kota Tidore

Baksos HMI Cabang Manado, Dibuka Wali Kota Tidore

846
0

TIDORE KEPULAUAN – HMI selaku wadah pembinaan kaders, diharapkan dapat memainkan perannya dalam mengoptimalkan seluruh potensi yang ada di tengah masyarakat untuk memajukan pembangunan. Demikian disampaikan Wali Kota Tidore Kepulauan, H. Ali Ibrahim dalam sambutannya pada pembukaan Bhakti Sosial Nasional Lembaga Kesehatan Mahasiswa Islam, Himpunan Mahasiswa Islam (LKMI-HMI) Cabang Manado di Kota Tidore Kepulauan, Minggu (23/12) pagi di Kelurahan Gurabati.

H. Ali Ibrahim mengatakan apa yang dilakukan oleh HMI Cabang Manado pada hari ini semestinya menjadi contoh bagi seluruh generasi muda dan mahasiswa untuk terus memberikan yang terbaik bagi negeri ini.

Bhakti Sosial Nasional ini sekaligus merupakan cerminan semangat kepeloporan HMI untuk senantiasa lebih dekat engan kehidupan masyarakat dan lebih memahami apa yang dibutuhkan. sekaligus menjadi momentum untuk kembali ke tengah-tengah masyarakat sebagai tempat mengabdi, berbakti dan mencurahkan segala kemampuan dan pengetahuan untuk ummat,” Kata Ali Ibrahim.

Sementara itu, Ketua Panitia Bhakti Sosial Nasional LKMI-HMI Cabang Manado, Rian Chandra Ibrahim dalam laporannya menjelaskan kegiatan bhakti sosial ini merupakan salah satu program kerja LKMI-HMI Cabang Manadoyang akan dilaksanakan di dua titik di Kota Tidore Kepulauan, masing-masing di Kecamatan Tidore Selatan dan Kecamatan Oba Utara.

Rian menjelaskan bentuk kegiatan bhakti sosial ini terdiri dari Khitanan Massal Gratis, Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis, Penyuluhan Kesehatan Gratis, Pemeriksaan Gigi dan Mulut Gratis serta Pemeriksaan Mata Gratis.

Bhakti Sosial ini rencananya akan dilaksanakan selama tiga hari, untuk Kecamatan Tidore Selatan dipusatkan di Masjid Nurul Yaqin Gurabati hari ini, terdiri dari Sunatan Massal Gratis dan Pemeriksaan Mata Gratis, selanjutnya pada Senin (24/12) besok akan dilaksanakan Pemeriksaan Gigi dan Mulut Gratis serta pemeriksaan dan pengobatan umum. Sedangkan tanggal Selasa (25/12) lusa, panitia akan melaksanakan di Kecamatan Oba Utara yang dipusatkan di Puskesmas Galala.

Kegiatan ini melibatkan Tim dari LKMI-HMI Manado yang terdiri dari 60 orang tenaga paramedis dan Dokter serta Paramedis dan Dokter dari Pemerintah Kota Tidore Kepulauan sebanyak 20 orang.

Pembukaan Bhakti Sosial ini dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tidore Kepulauan, Hj. Sulamah Ali Ibrahim, Wakil Walikota Muhammad Senin, Sekda H. Thamrin Fabanyo serta para pimpinan OPD di lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan. (Hms/SS)