Beranda Hukrim Brigjen Edi Dorong Milenial Jadi Relawan Anti Narkoba

Brigjen Edi Dorong Milenial Jadi Relawan Anti Narkoba

611
0
Kepala BNNP Malut, Brigjen Pol. Edi Swasono, saat berbicara di depan 200 pelajar dan mahasiswa.

TERNATE – Kepala BNNP Provinsi Maluku Utara Brigjen Pol. Edi Swasono, dorong milenial jadi relawan anti narkoba. Hal ini disampaikan kepada 200 generasi milenial Malut di acara talk show kepada pelajar, mahasiswa se-Provinsi Malut bertempat di aula RRI Station Ternate, pada Senin, 24 Juni 2019.

Acara Ini menghadirkan dua narasumber yakni Kepala BNNP Malut dan Putri Berprestasi Malut, Fitrah Ningsih S.A, S.S. yang diawali penyampaian Kepala BNNP Malut.

Dalam paparannya Brigjen Edi mengingatkan jumlah pelajar dan mahasiswa yang menyalahgunakan narkoba di Indonesia cukup signifikan, hal ini dipicu antara lain faktor demografi, ekonomi, faktor geografis dan modus operandi misalnya melalui media sosial yang banyak digandrungi milenial.

Menurut Brigjen Pol. Edi, narkoba adalah bentuk proxi war yaitu perang tanpa menggunakan fisik namun melalui media yang suatu saat akan menghancurkan generasi.

“Kita harus waspada, kapanpun, dan dalam situasi apapun, jika lengah maka kita akan terperangkap dalam pengedar dan penyalahgunaan narkoba,” tuturnya.

Untuk itu Brigjen Pol. Edi mengharapkan program P4GN dapat terbantu, salah satunya melalui talk show ini, dia berharap peserta menjadi relawan, penyuluh anti narkoba, minimal miliki daya tangkal dan cegah terhadap diri sendiri selanjutnya tetangga, keluarga, masyarakat bangsa dan negara.

Sementara Putri berprestasi Malut, Fitrah Ningsih mengajak peserta merenungkan kenapa Hari Anti Narkotika Internasional diperingati setiap tanggal 26 Juni, hal ini adalah bentuk keprihatinan terhadap kasus narkoba di seluruh dunia dan setiap detik ada yang menjadi korban dan dalam sehari bisa 50 jiwa yang tak tertolong. Fitrah mengajak dua ratus milenial ini untuk satukan pemikiran mewakili anak Indonesia dari Malut selamatkan Indonesia dari narkoba.

“Generasi milenial tanpa narkoba menuju Indonesia emas,” cetusnya.

Sekedar diketahui dalam rangka peringatan Hari Anti Narkotika Internasional yang jatuh pada tanggal 26 Juli nanti,  talk show dipandu oleh penyiar RRI, dan diikuti perwakilan pelajar SMA dan mahasiswa se-Maluku Utara. Selain tanya jawab, juga ada pemutaran video dan yel-yel tolak narkoba. (Ogn)