Beranda Maluku Utara Zohra Yolanda Mus Dilantik Jadi Ketua TP-PKK Taliabu

Zohra Yolanda Mus Dilantik Jadi Ketua TP-PKK Taliabu

2279
0
Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pulau Taliabu Zahra Yolanda Ajzira Mus (Kebaya Kuning) dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Ternate Rosdiana Mallangka (Kebaya Putih). (Foto : Istimewa).

TALIABU – Istri Bupati Pulau Taliabu Hj. Zahra Yolanda Mus dilantik menjadi Ketua TP-PKK Kabupaten Pulau Taliabu masa bakti 2016-2021 oleh Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara Hj. Faoniah H. Djaohar Kasuba di Hotel Grand Dafam, Kota Ternate, Sabtu (7/9/2019).

Pelantikan ini sekaligus juga mengukuhkan Hj. Zahra Yolanda Mus sebagai Ketua Deskranasda Pulau Taliabu dan Bunda PAUD Pulau Taliabu. Pelantikan tersebut dilaksanakan bersamaan dengan pelantikan Ketua TP-PKK Kota Ternate Rosdiana Mallangka.

Ketua TP-PKK Provinsi Maluku Utara Hj. Faoniah H. Djaohar Kasuba menyampaikan beberapa hal pokok kepada jajaran TP-PKK diantaranya mengembangkan jaringan kemitraan dengan instansi pemerintah dan lembaga-lembaga lainnya.

Kemudian, mengutamakan kepentingan keluarga-keluarga dan masyarakat yang menjadi sasaran gerakan PKK. “Semoga melalui keterlibatan dan sinergitas TP-PKK dapat mendorong para keluarga pra sejahtera di pedesaan untuk lebih berperan aktif,” katanya.

Dirinya juga meminta kepada ibu-ibu ketua PKK, bahwa PKK harus mempunyai rencana kerja karena perencanaan kerja tersebut setiap tahunnya disampaikan kepada Bappeda di masing-masing daerah.

Dimana dalam pelaksanaannya PKK bersama-sama organisasi perangkat daerah (OPD) turun ke masyarakat untuk menyukseskan program OPD tersebut. “Jadi PKK merupakan bagian dari lembaga sosial yang membantu OPD dalam menyukseskan program atau tupoksi OPD tersebut,” katanya.

Selain itu, gerakan TP-PKK juga harus bersifat fleksibel harus cepat bisa menyesusaikan keadaan dengan permasalahan yang dihadapi.
Menyadari akan hal tersebut melalui kesempatan itu, ia mengajak kepada seluruh jajaran TP-PKK, untuk saling berkoordinasi dan berkonsultasi dalam menyamakan pandangan dan untuk penyelesaian permasalahan yang sedang dihadapi. (Hms/HH)