Beranda Maluku Utara Proyek Multiyears Gedung Unipas Masih Dalam Proses Lelang Tender

Proyek Multiyears Gedung Unipas Masih Dalam Proses Lelang Tender

507
0
Kabag Layanan Pengadaan Barang dan Jasa (LPBJ) Morotai, M. Jain A. Kadir.

Masjid Raya Tinggal Dilakukan Peletakan Batu Pertama. 

MOROTAI – Pembangunan gedung Universitas Pasifik (Unipas) dengan sistem Multiyears tahun anggaran 2019 melalui APBD senilai Rp 25 miliar, saat ini sudah dilakukan proses lelang tender oleh Bagian Layanan Pengadaan Barang dan Jasa (LPBJ) Setda Pulau Morotai.

”Jadi gedung Unipas ini baru dilakukan lelang karena dari instansi terkait (PUPR) setempat baru masukan perencanaannya kemarin, sehingga kami baru lakukan proses lelang tender. Tapi kami pastikan di awal bulan November nanti kontraknya sudah dibuat,” kata Kabag LPBJ Setda Pulau Morotai, M. Jain A Kadir, saat ditemui media ini di ruang kerjanya, Selasa (15/10).

Ditambahkan, ”Sementara untuk pembangunan proyek Masjid Raya dengan anggaran Rp 58 miliar, sudah selesai dilakukan lelang tender, dan saat ini tinggal dilakukan peletakan batu pertama,” tambahnya.

Selain itu, kata M. Jain, “Untuk proyek sistem Mutiyears ini tidak hanya pembangunan gedung Unipas dan Masjid Raya, namun ada juga terdapat dua proyek pembangunan sistem Multiyears yakni, pembangunan gedung Oikumene dengan anggaran senilai Rp 13 miliar, dan pembangunan BUMDes yang tersebar di lima Kecamatan dengan total anggaran Rp 33 miliar. Hanya saja, untuk kedua proyek tersebut saat ini pembangunannya sudah berjalan,”tandasnya. (Ical)