Beranda Maluku Utara HIPMI Malut Boyong 45 Pengusaha Muda Ke HUT HIPMI

HIPMI Malut Boyong 45 Pengusaha Muda Ke HUT HIPMI

1269
0
Ketua BPD HIPMI Maluku Utara, Sofyan M.U Sangaji.

TERNATE – Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Himpunan Pengusaha Mudah Indonesia (HIPMI) yang ke-50 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan. Himpunan Pengusaha Mudah Indonesia (HIPMI) Maluku Utara, memboyong 45 Pengusaha untuk ikut pada HUT HIPMI pada tanggal 10-12 Juni 2022.

HUT yang bertajuk, “Bersama Wujudkan Indonesia Emas 2045” tersebut, Ketua BPD HIPMI Maluku Utara, Sofyan M.U Sangaji meyampaikan, perayaan HUT HIPMI yang ke 50 ini sekaligus disertakan dengan pengukuhan Hari Kewirausahaan Nasional yang jatuh pada 10 Juni nanti.

“Pembukaan dan pengukuhan ini akan dihadiri langsung Presiden Joko Widodo, dan para menteri kabinet kerja,” ungkap Sofyan melalui keterangan persnya.

Selanjutnya Sofyan mengatakan, Setelah pembukaan pada 10 Juni, akan dilanjutkan dengan HIPMI Expo, Museum HIPMI, Business Matching, hingga Indonesian Young Leader Forum pada tanggal 11-12 Juni.

“Perayaan HUT Emas yang merupakan tahun istimewa ini dijadikan momentum untuk lebih meningkatkan peran HIPMI dalam membangun perekonomian bangsa ke depan,” kata Sofyan.

Selain itu, pada kegiatan bersejarah ini HIPMI Maluku Utara memboyong 45 pengusaha muda di Maluku Utara untuk memeriahkan perayaan HUT HIPMI yang ke-50 tersebut.

HUT ini tidak sebatas acara seremonial, tetapi akan dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan menarik dan itu sangat penting dihadiri pengusaha muda, dengan harapan bisa mendapatkan pengalaman guna meningkatkan bisnisnya kedepan.

HIPMI Maluku Utara telah berkomitmen untuk melahirkan kader-kader pengusaha muda di daerah. Dengan tumbuhnya pengusaha muda di daerah, maka akan membantu percepatan pertubuhan ekonomi dan pembangunan di Daerah. (HI)