TERNATE – Nelayan asal desa Sum-Sum kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Yotan Dawowo (48), yang hilang selama satu pekan akhirnya ditemukan, Minggu (20/01).
Ia ditemukan pada pukul 22.30 WIT dari Faruq Al Katiri, warga Desa Pengiri, Seram Utara. Korban ditemukan di perairan Seram Utara.
Kepala Kantor Pencarian & Pertolongan Basarnas Ternate, M Arafah, dalam keterangan yang dirilis mengatakan, setelah dilakukan konfirmasi didapatkan info bahwa, benar orang tersebut adalah korban yang sedang dalam pencarian oleh Tim Rescue Unit Siaga SAR Bacan.
“Untuk pemulangan korban, Basarnas Ternate akan melakukan koordinasi dengan pihak Syahbandar serta pihak terkait yang ada di seram”, jelasnya.
Seperti diketahui sebelumnya, Basarnas Ternate menerima info dari salah satu staf Kantor Bupati, bernama Helmi, bahwa korban bertolak dari Pulau Tobalai menuju ke Desa Sum-sum menggunakan Ciris Longboat berwarna biru sejak hari Senin (14/01), pukul 09.00 wit, namun sampai dengan hari Rabu korban belum juga tiba.
“Mendapat info tersebut, Kantor Basarnas Ternate memulai unit siaga SAR Bacan melalukan operasi pencarian selama tiga hari,” tuturnya.
M Arafah menambahkan, dalam pencarian menerjunkan Unit SAR Bacan 5 Personil
Pos TNI AL Bacan 1 Personil, BPBD Halsel 1 Personil, Bhabinkamtibnas Desa Sum 1 Personil, Masyarakat Desa Sum, 17 Personil
Alut yg digunakan. 1 RIB 01 Unit Siaga SAR Bacan, 4 unit Longboat masyarakat Desa Sum.
“Dengan ditemukannya korban, pada pukul 23.00 wit. Dilaksanakan koordinasi serta evaluasi Operasi SAR dengan pihak keluarga, dan direncanakan Tim SAR gabungan akan kembali ke Bacan pada Minggu (20/01), pukul 08.00 WIT, kondisi korban, alhamdulillah sehat, “tutupnya. (Ogan)