Beranda Halmahera Selatan Rekrutmen PPK Halsel, KPU Pakai Perwilayah

Rekrutmen PPK Halsel, KPU Pakai Perwilayah

1253
0

Nasir : Pilgub masih tetap pakai acuan lama.

GamalamaNews.com – LABUHA, Ada yang beda dari penerimaan Panitia Penyelenggara Kecamatan (PPK), di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), dimana sebelumnya dipusatkan di Kota Labuha Kantor KPUD Halsel, kini dilakukan di masing-masing daerah pemilihan (Dapil).

Pasalnya, format ini dilakukan agar mempermudah rentang kendali para peserta yang akan mengikuti seleksi.
“Jadi pendaftarannya perdapil, dimana dalam satu dapil maka tes tertulis nanti 1 titik satu dapil,” jelas Anggota KPUD Halsel Nasir Halek yang membidangi Devisi Perencanaan, Program dan Data ini.

Olehnya itu, kata dia, pada tanggal 10 oktober 2017 sudah mulai dibuka pendaftaran untuk rekrutmen PPK tersebut.
“Jadi pendaftaran sampai pemasukan berkas di Dapil masing-masing yang sudah ditetapkan di 3 titik tersebut, ” ujarnya.

Sementara untuk tes tertulis, sendiri kata dia, pihaknya melakukannya di daerah pemilihan (Dapil) tersebut namun dirampingkan perdapil dalam satu titik.

“Artinya kalau berkasnya di 1 dapil di tiga kecamatan  maka pada tes tertulis nanti kita fokuskan di 1 kecamatan di dapil tersebut,” jelas Acil sering di sapa.

Sementara ditanyai terkait dengan jumlah PPK yang akan diterima, kata dia pihaknya masih menerimah 10 orang dalam 1 kecamatan dimana 5 orang yang akan dilantik dan 5 orangya lagi akan masuk pada dafttar tunggu.

“Di Pilgub masih 5 orang sesuai ketentuan rapat pleno KPU RI, yang mana pilgub edhoknya PPK masih 5 peserta,” ujarnya.
Namun kata dia, pada pemilihan legislatif nanti, akan mengalami perubahan dimana peserta akan dirampingkan menjadi 3 orang.
“Yang jelas pada pileg nanti tinggal 3 untuk menjalankan tahapan Pileg, dan tahapannya berjalan di bulan Maret, menunggu perubahan baru,” terangnya.

Sementara untuk formatnya, kata dia masih menunggu perubahan nanti, apakah 5 orang tersebut ini dirampingkan atau diseleksi ulang. (Raja)