Beranda Halmahera Utara Tidak Tertib, ASN di Tegur Kasdim

Tidak Tertib, ASN di Tegur Kasdim

772
0

 

SD GMIH 2 Juara Baris Berbaris

TOBELO – Sikap tidak terpuji ditunjukkan oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Tobelo kabupaten Halmahera Utara, saat upacara peringatan detik-detik Proklamasi, Jumat (17/08) pagi tadi.

Bagaimana tidak, saat persiapan upacara, oleh protokoler lewat pengeras suara, mereka (para ASN) disuruh menempati barisannya masing-masing.

Bagaikan “masuk telinga kiri keluar telinga kanan”, para ASN asik dengan kesibukannya masing-masing. Terpantau oleh media ini, ASN perempuan asik berfoto ria dan sesekali melakukan foto selfi dengan gaya khas anak muda.

Sementara yang pria, asik merokok dan berbincang serius dengan kelompoknya masing-masing.

Akibat perbuatan yang tidak terpuji dan terkesan mengkesampingkan arahan protokoler akhirnya, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1508 Tobelo, Mayor. Inf. Robi Manuel, S.Sos, turun tangan dan menegur keras para ASN.

“Kalau kalian tidak mau upacara, kalian segera tinggalkan tempat ini. Ini tempat untuk upacara. Marilah kita saling menghargai”, kata Robi Manuel dengan nada kesal.

Setelah kena damprat dari Kasdim, satu per satu ASN pun mulai menuju ke tempat upacara yang telah disediakan.

Tingkah laku para aparatur sipil negara tersebut, mendapat ragam tanggapan dari masyarakat yang berada di sekitar lapangan upacara. Intinya, semua menyesalkan tingkah yang diperlihatkan oleh para ASN tersebut.

“Dorang ini kalo gaji tara nae dorang mengeluh. Tunjukkan dulu ngoni pe sikap menghargai para pahlawan. Barang tarada dorang (pahlawan) ngoni bisa jadi ASN sekarang ini. Upacara ini cuma satu tahun satu kali, jadi jang tako deng panas. Ngoni ini kalo di jaman dulu, apakah ngoni barani baku perang”, celetuk Ismail (65 tahun) kesal melihat tingkah tidak terpuji ASN.

Sementara itu, dalam upacara peringatan detik-detik Proklamasi pagi tadi juga di umumkan pemenang lomba yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah.

Diantaranya lomba gerak jalan. Untuk tingkat Sekolah Dasar, juara I (disiplin) SD GMIH 2 Tobelo, juara II (favorit) SD GMIH 4 Tobelo, juara III (indah) SD KGBI Leleoto, juara IV (lucu) SD Inpres Gamsungi, juara V (istimewa) SD Negeri Mede, juara VI (terunik) SD GMIH Tobe. (Enol)