Beranda Halmahera Timur Soal Pembunuhan Waci, Ketua DPRD : Perlu Duduk Bersama Untuk Cari Solusinya

Soal Pembunuhan Waci, Ketua DPRD : Perlu Duduk Bersama Untuk Cari Solusinya

547
0
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Halmahera Timur, Djon Ngoraitji.

MABA – Kasus pembunuhan di Desa Waci Maba Selatan Halmahera Timur (Haltim), yang hingga sampai saat ini belum ada titik terang, membuat Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Haltim, Djon Ngoraitji, angkat bicara. Ia mengatakan  perlu duduk bersama untuk mencari solusinya.

Dikatakannya, mengingat persoalan di Desa Waci yang sudah berulangkali terjadi, untuk itu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) harus lebih tegas guna bekerja sama dengan TNI Polri dalam menyelesaikan persoalan ini. Sehingga itu perlu adanya duduk bersama untuk mencari solusinya.

“Jadi nanti akan diagendakan untuk duduk bersama dengan seluruh stakeholder terkait, guna membicarakan hal tersebut,” katanya.

Meski begitu, terkait dengan pembuatan pos pengamanan di belakang Desa Waci, dirinya menjanjikan akan berkoordinasi dengan pihak Pemkab, agar dapat menyediakan pos pengamanan.

“APBD kan sudah disahkan, jadi tinggal dikoordinasikan sehingga dapat dilakukan pembangunan pos pengamanan,” ujarnya.

Selain itu juga, lanjutnya, guna mengantisipasi kasus tersebut terulang kembali, disarankan agar perlu adanya identifikasi para suku Togutil yang berada di belakang Desa Waci. Sehinga bisa dirangkul dan ditempatkan di pemukiman.

“Karena dalam pembahasan anggaran, saya sudah sarankan agar dapat menyediakan pemukiman milik suku Togutil. Sehingga suku Togutil ini bisa di tempatkan satu tempat,” cetusnya. (Dhy)